Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Lowongan Kerja Fresh Graduate Toyota Nasmoco Group Terupdate

Lowongan Kerja Toyota Nasmoco Group Terbaru
Lowongan Kerja Toyota Nasmoco Group - Toyota Nasmoco merupakan Authorized Toyota Dealer atau Agen tunggal pemegang merek Toyota Indonesia khususnya di Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta, selain penjulana Nasmoco Toyota juga melayani Perbaikan Penjualan Mobil Informasi Bengkel After sales

15 April 1961 merupakan tonggak perusahaan memulai perjalanannya menuju perusahaan otomotif yang profesional sebagai diler resmi Toyota untuk wilayah Jateng dan DIY. Adanya kesamaan visi dan kebulatan tekad untuk mampu mewujudkan impian menjadi kenyataan telah membawa perusahaan memiliki semangat juang dalam menapaki tangga keberhasilan.

Perkembangan perusahaan di setiap periode waktu memberikan bukti bahwa arah perusahaan ini tetap berada pada jalur kesuksesan. Dimulai dengan hanya menjual 7 unit Toyota Tiara, kini Nasmoco Group mampu menjual ribuan unit kendaraan Toyota setiap bulannya dan berhasil mempertahankan prestasinya sebagai market leader otomotif di Jateng dan DIY. Selain layanan penjualan, Nasmoco Group juga melayani service, dan menyediakan spare part di hampir seluruh kota-kota besar di wilayah Jawa Tengah dan DIY.

PT New Ratna Motor melalui jaringan Dealer Nasmoco Group dalam memberikan layanan terbaik bagi para pelanggan pun berkembang secara signifikan dan saat ini telah memiliki 22 cabang, 14 Sales and Service Point (SSP) dan 2 Toyota Outlet Service Station (TOSS).

Kinerja usaha di bidang Sales, Service dan Spare Part, secara keseluruhan menunjukan tren peningkatan yang cukup menggembirakan. Upaya untuk selalu meningkatkan kinerja usaha pun didukung oleh tata kelola perusahaan yang mengedepankan Good Corporate Governance di setiap aspek operasional perusahaan.

Melalui program rekrutmen ini, Toyota Nasmoco Group kembali membuka lowongan kerja terbaru pada bulan April tahun 2021, untuk mencari calon karyawan yang siap mengisi posisi jabatan yang sedang dibutuhkan. Dengan diadakannya lowongan ini tentunya perusahaan akan mencari kandidat terbaik dengan kualifikasi yang sesuai dan cocok untuk posisi yang akan ditempatkan.

Adapun dibawah ini adalah posisi jabatan yang saat ini tersedia bagi anda para calon karyawan yang tertarik untuk mengembangkan karir anda bersama Toyota Nasmoco Group dengan kualifikasi sebagai berikut.


Lowongan Kerja PT. New Ratna Motor (Toyota Nasmoco Group) Terbaru 2021



MT CUSTOMER RELATION MANAGEMENT (MT.CRM)

MT merupakan program seleksi & pengembangan SDM. dimana SDM yang terpilih akan mengikuti proses pengembangan, penugasan, & evaluasi secara terstruktur daiam periode tertentu. MT yg berhasil menyelesaikan periode tersebut di tempatkan pada level Supervisor.

Job Description
Membangun strategi dalam mengembangkan hubungan dengan customer baik secara langsung maupun dengan memanfaatkan social media sehingga mampu mencapai pelayanan pelanggan yang dapat mendukung tercapainya tujuan Perusahaan.

Persyaratan
  • Pria, dengan usia maksimal 28 tahun.
  • Pendidikan minimal S1/S2 semua jurusan, IPK minimal 3,00
  • Fresh graduated dengan pengalaman organisasi, magang atau bekerja di bidang layanan pelanggan merupakan nilal tambah.
  • Memiliki pengetahuan terkait strategi digital marketing, pengelolaan social media dan website analitic
  • Berpenampilan menarik, komunikatif & memiliki kemampvan interpersonal yang baik
  • Memiliki kemampuan leadership yang baik
  • Memiliki kemampuan analisa & konseptual yang balk
  • Mahir mengoperasikan Microsoft Office untuk proses pengolahan data dan dokumen.
  • Lokasi penempatan Semarang

Cara Pendaftaran
Nih gaes, bagi yang tertarik bekerja untuk bekerja di Toyota Nasmoco Group kalian harus persyaratan dan menyiapkan berkas lamaran kerja yang dibutuhkan dan disusun secara rapi. Untuk pendaftaran lowongan Toyota Nasmoco Group dapat dilakukan dengan mekanisme sebagai berikut.

Kirimkan lamaran lengkap anda melalui Email dibawah ini :
ncc@nasmoco.co.id
Subjek : Apply-MT.CRM
Pendaftaran Paling Lambat 7 Mei 2021

Posting Komentar untuk "Lowongan Kerja Fresh Graduate Toyota Nasmoco Group Terupdate"